Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) merupakan suatu kajian yang sangat penting untuk memastikan prinsip pembangunan berkelanjutan telah dipertimbangkan serta dintegrasikan dalam setiap dokumen perencanaan pembangunan. Hal ini tertuang didalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 46 Tahun 2016 tentang tata cara penyelenggaraan kajian lingkungan hidup strategis. Untuk itu, dalam penyusunan dokumen KLHS diperlukan tim kelompok kerja atau tim penyusun yang memahami serta berkolaborasi dalam menyusun KLHS. Mengingat pentingnya posisi KLHS tersebut, maka Lembaga Riset Ekologi (Lemrisko) telah melaksanakan pelatihan KLHS dengan tujuan penguatan kapasitas dan peran multipihak dalam penyelenggaraan KLHS.
Pelatihan KLHS oleh Lemrisko dilaksanakan pada tanggal 30-31 Juli 2024 secara daring. Kegiatan ini diikuti oleh berbagai instansi baik dari instansi pemerintah seperti perwakilan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten/Kota di Provinsi Riau serta perguruan tinggi diantaranya Universitas Riau dan Universitas Islam Riau dengan total peserta sebanyak 21 Orang.
Lemrisko melalui kolaborasi dengan Himpunan Mahasiswa Magister Ilmu Lingkungan (HIMAMIL) Universitas Riau menghadirkan instruktur dan tenaga ahli yang berkompeten serta memiliki Best Practices dalam penyusunan dokumen KLHS. Instruktur tersebut berasal dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Riau yaitu Capra Sriwanita, S.Hut., M.Si, Tenaga Ahli dari Universitas Riau yaitu Dr. Suwondo, M.Si (Ahli Pengeloaan SDA dan Lingkungan), Dr. Darmadi, M.Si (Ahli Biologi Lingkungan), dan Dr. Taryono, SE.,M.Si (Ahli Ekonomi Pembangunan). Pelatihan KLHS tersebut juga difasilitasi oleh tim riset dari Lemrisko diantaranya adalah Delfi Trisnawati, M.Si, M. Iqbal Ramdani, M.PWK, Syaris Kamaludin, M.Pd, dan Reby Oktarianda, M.Si.
Pelatihan KLHS dimulai dengan sesi penyampaian materi dan diskusi terkait KLHS oleh instruktur, kemudian dilanjutkan dengan sesi praktik dan simulasi penyusunan KLHS Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD). Sehingga seluruh peserta dapat mengikuti rangkaian pelatihan secara antusias dan memiliki pengalaman dalam penyusunan KLHS. Rudy Haryanto, M.Pd selaku Direktur Lemrisko berharap dengan diadakannya pelatihan penyusunan KLHS ini, dapat meningkatkan pengetahuan dan kemampuan peserta dalam penyelenggaraan dan penyusunan KLHS, Dimana KLHS menjadi bagian penting dalam setiap perencanaan pembangunan yang berkelanjutan. Lembaga Riset Ekologi akan selalu berkomitmen untuk mendukung kemitraan dalam pelestarian Lingkungan Hidup.





